EUR/USD 1.081   |   USD/JPY 151.210   |   GBP/USD 1.264   |   AUD/USD 0.651   |   Gold 2,218.46/oz   |   Silver 24.99/oz   |   Wall Street 39,773.96   |   Nasdaq 16,381.33   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 69,455.34   |   Ethereum 3,500.12   |   Litecoin 93.68   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 9 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 16 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 16 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 16 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 16 jam lalu, #Saham Indonesia

Rusia Stop Suplai Gas Yamal-Eropa, Pasar Forex Bergolak

Penulis

Euro kolaps ke rekor terendah dua dekade sedangkan dolar AS melambung lebih dari satu persen.

Seputarforex - Pasar forex bergolak pada sesi Eropa hari Selasa (5/Juli), setelah Rusia menyetop pasokan gas yang didistribusikan melalui jalur pipa Yamal-Eropa. Euro kolaps lebih dari 1.5 persen ke rekor terendah dua dekade pada kisaran 1.0250-an terhadap dolar AS, disusul oleh mata uang-mata uang high risk lainnya. Sementara itu, indeks dolar AS (DXY) melambung lebih dari satu persen dan mencetak rekor tertinggi historis baru pada kisaran 106.50-an.

DXY DailyGrafik DXY Daily via TradingView

Reuters melaporkan bahwa arus LNG yang masuk tercatat nol pada titik meteran Mallnow di perbatasan Jerman. Padahal, meteran itu sebelumnya menunjukkan arus 2,190,136 kWh/jam.

Pemutusan suplai itu terjadi hanya berselang sehari setelah mogok kerja menyetop aktivitas di ladang gas Norwegia. Akibatnya, harga gas alam di Eropa melonjak makin tajam dan terancam mendorong kawasan ini masuk ke dalam jurang resesi.

Tak pelak, trader langsung melancarkan aksi jual atas euro. EUR/USD dan EUR/JPY amblas sekitar 1.5 persen, sementara EUR/GBP sempat terperosok sekitar 0.5 persen.

Euro juga terbebani oleh kurangnya kekompakan para pejabat bank sentral Eropa (ECB) terkait kenaikan suku bunga. Pimpinan Bundesbank, Joachim Nagel, kemarin menyampaikan kritik keras atas rencana ECB untuk membuat instrumen pembelian obligasi baru guna meredam dampak kenaikan suku bunga terhadap negara-negara "tukang utang". Instrumen baru itu dikhawatirkan dapat menumpulkan efektivitas kenaikan suku bunga ECB dalam meredam laju inflasi.

"Akan tetap sangat sulit bagi euro untuk reli secara signifikan dengan gambaran (pasar komoditas) energi yang memburuk dan peningkatan pesat (dalam) risiko pertumbuhan ekonomi," kata Derek Halpenny, kepala riset pasar global MUFG.

Negara-negara Eropa Timur ikut terimbas oleh pemutusan pasokan Rusia, karena mereka juga bergantung pada suplai energi dari negeri Beruang Merah. Mata uang-mata uang dari kawasan ini ikut anjlok sekitar 2 persen terhadap dolar AS, termasuk forint Hungaria, zloty Polandia, dan leu Romania.

"Kekhawatiran terhadap resesi lagi-lagi makin menguat," kata Stuart Cole, kepala ekonom makro di Equiti Capital.

Momok resesi turut merontokkan pound sterling. Saat berita ditulis, GBP/USD anjlok nyaris 1.3 persen pada kisaran 1.1930-an. Namun, kontribusi pasokan gas Rusia sebenarnya kurang dari 5% konsumsi gas Inggris (per tahun 2021) sehingga tidak terlalu memengaruhi ketahanan energi setempat.

Download Seputarforex App

297912
Penulis

Alumnus Fakultas Ekonomi, mengenal dunia trading sejak tahun 2011. Seorang News-junkie yang menyukai analisa fundamental untuk trading forex dan investasi saham. Kini menulis topik seputar Currency, Stocks, Commodity, dan Personal Finance dalam bentuk berita maupun artikel sembari trading di sela jam kerja.