EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,328.78/oz   |   Silver 27.41/oz   |   Wall Street 38,460.92   |   Nasdaq 15,712.75   |   IDX 7,155.29   |   Bitcoin 64,276.90   |   Ethereum 3,139.81   |   Litecoin 83.16   |   EUR/USD dapat lanjutkan pemulihan selama support level 1.0700 bertahan, 4 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Nilai kontrak baru PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) mencatatkan pertumbuhan sekitar 20,10% secara tahunan menjadi Rp4.9 triliun pada kuartal I/2024, 10 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT) menetapkan pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp28.84 miliar, 10 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Saham Meta Platforms Inc (NASDAQ: META) turun tajam sebesar 15.3% menjadi $417.83, mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir, 10 jam lalu, #Saham AS   |   S&P 500 turun 0.6% menjadi 5,075, sementara Nasdaq 100 turun 1.1% menjadi 17,460 pada pukul 19.49 ET (23.49 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 38,591, 10 jam lalu, #Saham AS

Jurnal Trading Untuk Pair EUR/JPY

Penulis

Hello! Pagi ini saya akan menunjukkan trading saya untuk pair EUR/JPY yang sudah dilakukan kemarin.

Hello! Pagi ini saya akan menunjukkan trading saya untuk pair EUR/JPY.

Jurnal ini berdasarkan trade yang saya ambil dan telah saya tulis di artikel peluang trading sebelumnya.

EURJPY Hourly

Saya membuka posisi BUY pada pair ini dikarenakan beberapa hal. RSI Bullish Divergence menjadi alasan utama, dimana divergence terbentuk dekat level suppot dan level psikologis double zero 132.00

Saya tunggu waktu yang tepat untuk trade ini dan ternyata harga jatuh dan menyentuh kisaran 131.45, level support terakhir. Karena SL saya cukup jauh, trade ini masih bertahan. Namun, saya sudah berjaga-jaga apabila saya harus menutup trade ini atau tidak. Oleh karena itu, saya menggunakan indikator MACD untuk membantu saya, mengecek apakah masih terbentuk divergence atau tidak.

EURJPY

MACD ternyata masih menunjukkan Bullish Divergence, meskipun RSI sudah tidak lagi menunjukkan divergence. Namun, RSI menembus ke bawah level 30 (oversold) dan kembali bergerak ke atas. Saya tahu ini pertanda perbalikan arah harga, sehingga saya buka posisi kedua untuk trade ini (lihat gambar di atas).

Trade 1 Posisi : BUY

  • Waktu : 8/11/2017 jam 6.30 pagi
  • Entry point : 132.05
  • Hasil : Saya tutup trade ini, 9/11/2017 jam 6.30 pagi @132.01 Loss -4pips.

 

Trade 2 Posisi : BUY (re-enter trade 1)

  • Waktu : 8/11/2017 jam 9 malam
  • Entry point : 131.62
  • Hasil : Saya tutup trade ini, 9/11/2017 jam 6.30 pagi @132.01 Profit +39pips.

result

Point terpenting di sini adalah saya menggunakan lot lebih besar untuk trade kedua, supaya profit dari trade kedua ini bisa menutup loss trade 1. Kedua, selama masih terdapat divergence, kita masih bisa terus menahan trade kita. Jika divergence tidak terbentuk lagi, tutup saja trade kita.

Saya kira cukup penjelasan saya untuk trade ini.


See you very soon,

RICO FY

Contrarian trader

*Cek juga trading performance saya di Forex Factory.

280959
Penulis

Rico FY mengidolakan Yeo Keong Hee dan aktif sebagai full-time trader sejak tahun 2012, meskipun memiliki latar belakang pendidikan sama sekali berbeda. Strategi trading forex utama yang digunakan adalah Divergence.